JAMBI, berjambi.com – Diiringi sholawatan dan kompangan, Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Provinsi Jambi resmi mendaftarkan Bakal Calon Anggota DPRD Provinsi dan DPR RI ke Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jambi pada Sabtu (13/5) tadi.
Kedatangan rombongan DPW PKB ini dipimpin langsung Ketua Dewan Syuro DPW PKB Provinsi Jambi KH Abdullah Sani. Nampak dalam rombongan, yakni Wakil Ketua DPW PKB, Muhammad Jufri MM, Sekretaris DPW PKB Provinsi Jambi Elpisina, MSi, para jajaran pengurus seperti, Imam Sibawaihi, Andi Putra, dan beberapa pengurus yang lain. Tampak juga jajaran para bakal Caleg DPRD Provinsi Jambi dan DPR RI.
Saat diwawancarai, KH Abdullah Sani menyampaikan memasang target tinggi dalam menghadapi Pemilu tahun 2024 mendatang.
“Tentu harapan kita di DPRD Provinsi Jambi minimal mendapatkan kursi pimpinan dengan target raihan delapan kursi, sementara di DPR RI kita targetkan dua kursi,” ungkapnya.
Sani yang juga Wakil Gubernur Jambi ini, juga menyebutkan Bacaleg yang mereka usung juga menturut sertakan Bacaleg dari kaum Perempuan dan Millenial.
“Kaum Perempuan kita ada 40 persen dan juga dari kaum Millenial, tentu harapan kita bersama bahwa PKB dalam Pemilu yang akan datang dapat meraih hasil yang lebih baik,” tegasnya.
Sementara itu, berkas pendaftaran PKB dinyatakan lengkap dan memenuhi syarat setelah diperiksa oleh Komisioner KPU Provinsi Jambi. (arm)