JAMBI – Anggota DPR RI H Bakri cukup serius maju di Pemilihan Gubernur (Pilgub) 2020 mendatang. Siang tadi, tim H Bakri ambil formulir pendaftaran ke PKB. Seperti diketahui partai yang ketua DPW nya Sofyan Ali SH ini memiliki lima kursi di DPRD Provinsi Jambi.
Tajudin Hasan selaku ketua tim desk Pilkada DPW PKB Jambi mengatakan, saat di konfirmasi di kantor DPW PKB membenarkan pengambilan formulir tersebut. “Memang benar,” ucapnya singkat.
Pantauan media ini Yos Adrino beserta pengurus DPW PAN dan rombongan tiba di kantor DPW PKB Jambi pada hari jumat 18 Oktober 2019 siang 14:36 wib.
Yos Adrino menyatakan Besar harapan PAN Agar PKB bisa bergabung kembali dalam pertarungan PILGUB mendatang. Catatan sejarah sebelumnya, antara PAN dan PKB sudah menghantarkan ketua DPW PAN Zumi Zola menjadi Gubernur Jambi pada periode sebelumnya.
“Atas dasar harapan ini la, kami berharap PKB bergabung kembali untuk memenangkan pertarungan PILGUB mendatang,” ujarnya.
Tajuddin sendiri mengatakan menambahkan pihaknya memperlakukan sama pada siapapun yang datang untuk pengambil formulir di DPW PKB Jambi. Dikatakannya, PKB Dan PAN memang sebelumnya sudah membuat catatan sejarah sendiri terkait PILKADA Jambi.
“Untuk PILKADA kali ini kita mengalir dulu dan akan berkordinasi pada DPP PKB dalam hal pelaporan kandidat yg mengembalikan formulir ke DPW PKB Jambi nantinya,” tegasnya. (Arsyad)