Lulusan PGMI Punya Prospek Cerah

publisher

Saat ini syarat menjadi Guru SD/ MI harus berijazah S-1 PGMI Seperti dalam UU.No. 14 tahun 2005 tentang guru dan dosen, yang isinya adanya keharusan semua Guru adalah lulusan strata 1.sehingga pada akhirnya peminat untuk kuliah di program studi PGMI cukup tinggi. Selain itu, peluang kerja bagi para lulusan PGMI, juga sangat luas. Sebab pertumbuhan jumlah lembaga pendidikan dasar yang terus bertambah, juga banyak guru yang memasuki usia pensiun. Meski demikian, karena lulusan PGMI ini banyak peminat, tetap saja persaingan memasuki dunia kerja ketat. Untuk itulah lulusan PGMI STAI Ahsanta Jambi dibekali skill khusus. Seperti komputer, kemampuan bahasa Arab dan Inggris.

Harus diakui memang, seorang Guru juga bisa  menguasai kemampuan pedagogik dalam proses pembelajaran. Disamping penguasaan ilmu yang  konfrehenship. Terlebih penguasaan materi mata pelajaran di MI maupun SD, yakni Bahasa Indonesia, Matematika, Ilmu Pengetahuan Alam, Ilmu Pegetahuan Sosial dan Pendidikan Kewarganegaraan. Mata pelajaran tersebut menjadi beban tanggung jawab guru kelas dalam proses pembelajaran . Sementara untuk mata pelajaran yang lainya seperti Olahraga dan Keehatan, Seni Budaya dan Kriya, Pendidikan Agama Islam yang meliputi SKI, Fiqih, Akidah Aklak, Al Quran hadist dan Bahasa arab menjadi tanggung jawab tugas dari seorang guru mata pelajaran .

Program studi PGMI menyiapkan profil lulusan sebagai tenaga pendidik sesuai dengan kapabilitas keilmuan yang dimiliki pada jenjang pendidikan yang dilalui. Program studi PGMI lahir bukan hanya untuk memenuhi tuntutan paragmatis masyarakat, khususnya guru MI, melainkan keberadaanya sekarang telah memberikan warna baru bagi keilmuan. Khususnya pendidikan dasar dengan mengedepankan nilai intergrasi keilmuan dasar sebagai basic utamanya, serta nilai keislaman yang menjadikan ciri keberadaan madrasah.

Program S-1 PGMI menjanjikan sejumlah prospek bagi calon guru Mi dengn bekal legalitas sarjana sebagai tenaga pengajar pada guru kelas di SD dan juga MI. Melalui program S-1 PGMI dapat di jadikan modal bagi penyiapan guru yang profesional dan ahli pada tingkatan MI serta dapat melahirkan lulusan Mi dengan sumber daya manusia yang baik .

Lulusan program studi S-1 pendidikan guru madrasah  ibtidaiyah harus mampu mengkaji implikasi pengembangan atau implementasi ilmu pengetahuan teknologi yang memprhatikan dan menerapkan nilai kemanusiaan, kebangsaan dan ajaran islam sesuai dengan keahliannya, berdasarkan kaidah tata cara dan etika ilmiah dalam rangka menghasilkan solusi , gagasan, desain atau kritik seni dan menyusun deskripsi samtifik hasil kajiannya yang kemudian mempublikasikannya, maka dari itu mulai di kembangkan penelitian-penelitian yang terkini terkait inovasi pembelajaran di madrasah ibtidaiyah.

Dengan banyaknya lulusan PGMI akan membuat masyarakat semakin yakin bahwa lulusan PGMI insyaallah bisa mencetak generasi penerus yang tidak hanya pandai ilmu umum saja melainkan juga ilmu keagamaan, yang nantinya bisa dijadikan bekal dalam mengabdi di dunia kerja dan masyarakat.
sehingga para lulusan PGMI bisa mengabdikan dirinya untuk masyarakat, agar apa yang di harapkan masyarakat bisa terwujud dan para lulusan PGMI juga saat ini tidak terlalu kesulitan untuk mencari kerjaaan di bidang pendidikan karena SD IT sedang marak keberadaanya di provinsi Jambi, insyaallah prospek lulusan PGMI akan lebih baik. Selain prodi pgmi STAI Ahsanta juga memiliki 6 prodi lain yaitu HTN, ES, MPI, TBI, PIAUD, KPI, pendftrn dpt dilakukan online melalui website www.pmb.ahsanta.ac.id

(Penulis adalah Alumni S2 Universitas negeri Padang)