PBAK STAI Ahsanta Dibuka Direktur PTKI

publisher

Updated on:

KOTA JAMBI –  Guna memperkenalkan sistem akademik kampus, ratusan mahasiswa baru STAI (Sekolah Tinggi Agama Islam) Ahsanta Jambi mengikuti kegiatan Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan (PBAK) Sabtu (19/09/2020). Kegiatan ini langsung dibuka Direktur PTKI Kemenag RI, Prof Dr H Suyitno MPd.

Dalam sambutannya, Direktur Pendis mengingatkan mahasiswa agar menyeimbangkan kemampuan intelektual dan spritual. Oleh karena itu, mahasiswa tidak hanya terpaku dengan kegiatan kampus saja.

“Tapi harus aktif di lembaga kemahasiswaan,” tukasnya.

Hal senada juga disampaikan Sekretaris Kopertais Wilayah X Drs H Zikwan Saleh. Dia mengingatkan kemampuan emasional lebih besar perannya dalam kesuksesan mahasiswa.

Ketua Yayasan STAI Ahsanta Jambi, Dr dr H Maulana MKM, juga memotivasi mahasiswa ikut kegiatan kemahasiswaan. Menurutnya kesuksesannya hari ini ditentukan aktivitas kemahasiswaannya di masa lalu.

“Saya dulu aktivis mahasiswa,” tukasnya.

Sedangkan Ketua STAI Ahsanta Jambi, Dr dr Hj Nadiyah SPoG menyampaikan pesan jangan ada perpeloncoaan dalam PBAK. Karena menurutnya hal itu tidak mencerminkan intelektual.

“Intelektual harus mencerminkan generasi intelek,” tukasnya. (Arm)