JAMBI – Meski sebelumnya Ari Sandi sudah diterima di Universitas Indonesia (UI) beberapa bulan yang lalu. Namun karena tingginya biaya pendidikan di kampus ternama tersebut membuat Ari mundur. Tidak mau putus asa, Ari mencoba peruntungan lain. Remaja kelahiran tahun 1999 itu berburu informasi di internet. Alhasil hatinya begitu terpikat dengan program dan fasilitas kampus STAI Ahsanta Jambi via website.
Setelah berdiskusi dengan keluarga, Ari Sandi mantap mendaftar via online di kampus punya wakil Walikota Jambi itu. Kemaren (10/8/2020) Ari Sandi telah tiba di Jambi untuk melakukan registrasi ulang dan siap kuliah di kampus yabg terletak di Jalan Fatah Laside, Samping MAN Model Jambi itu.
“ Saya memang sengaja pengen daftar di STAI Ahsanta Ambi. Saya jujur bahwa saya berasal dari keluarga yang pas-pasan. Tidak memiliki biaya yang banyak. Tapi tekad saya tahun ini harus tetap kuliah. Saya cari di internet, ada kampus yang biaya murah tapi punya fasilitas yang tidak kalah dengan kampus-kampus di Bogor.” Bebernya ketika ditanya alasan memilih STAI Ahsanta Jambi.
Selain tertarik dengan fasilitas dan kemudahan-kemudahan lainnya, Ari yang memilih prodi Ekonomi Syariah itu, beralasan kedatanganya ke Jambi sekaligus untuk merantau dan belajar hidup mandiri di Jambi. (*/)